Minggu, 23 Agustus 2015

Golek Ayun-Ayun Traditional Dance of Yogyakarta

Golek Ayun-Ayun merupakan nama tarian yang berasal dari Yogyakarta. Aku pertama kali melihat tarian ini di pendopo yang berada di dalam Kraton Yogyakarta saat masih semester awal kuliah. Masuklah ke kraton dari pintu Keben. Pertunjukkan tari tradisional memang rutin setiap sabtu dan minggu pukul 11.00 AM. Tapi yang pasti ada adalah hari minggu.
Golek Ayun-Ayun mengisahkan gadis-gadis remaja yang bermain bersuka ria. Kegembiraan dan kebahagiaan terungkap dalam jiwa putri remaja dikala bermain. Tergambar dalam gerak gemulai menari bahwa mereka sedang berias dan merawat tubuh.
Pada tanggal 16 Agustus 2015 yang mementaskan tarian ini adalah dari "Sanggar Krida Beksa Wirama, Pengageng: RAy. Nawangsasi".
Pada tanggal 23 Agustus 2015 adalah dari "Sanggar Suryo kencono, Ndalem Suryowijayan"

Penari Golek Ayun-Ayun dari Sanggar Suryo kencono


1 komentar: