Sabtu, 10 Maret 2012

Hakikat berwudhu


------------
bukan hal baru bagi umat muslim
Dari usia anak-anak hingga dewasa smua telah dapat melakukannya
Tapi apa sebenarnya hakikat wudhu?
Mari renungkan,mengapa kita diwajibkan membasuh muka,tangan,kepala dan kaki
oleh Allah yang dinyatakan dalam Al-Quran ?
Mengapa Membasuh muka..
Muka identik dengan rasa malu
Allah maksudkan supaya kita menjaga tingkah laku kita agar tidak memalukan, dan punya rasa malu.
menjaga derajat kita bukan hanya di mata umat manusia lain tetapi juga di mata Allah
Ketika kita berwudhu membasuh muka untuk menjernihkan pikiran dan pandangan dari perbuatan dosa, tapi jika kita masih tidak merasa takut kita melanggar laranganNya
ini berarti wudhu kita belum mampu membuat kita mempunyai rasa malu.
Mengapa Membasuh kedua tangan ..
Allah mengingatkan agar tangan ini jangan memegang yang bukan hak kita.. Agar tangan ini lebih banyak memberi, bukan menggenggam erat harta alias kikir.....
Jika berwudhu membasuh tangan tapi masih mengambil hak orang lain atau berat bersedekah..
Berarti kita belum memahami mengapa perlu berwudhu membasuh tangan.
Mengapa Membasuh kepala ..
Allah menginginkan agar kita senantiasa ingat Dia serta menjaga pikiran kita Tidak terkotori oleh hal-hal yang akan merusak pikiran kita
Menggunakan pikiran kita untuk amar ma’ruf nahi munkar. Maka jika kita masih sering berangan-angan kosong,berpikiran kotor, bersiasat terhadap perintah & laranganNya
Berarti wudhu kita belum mampu membersihkan pikiran kita
Mengapa Membasuh Telinga …
Allah bermaksud agar kita menggunakan telinga ini hanya untuk mendengarkan hal hal yang baik, jika selama ini kita mendengarkan hal buruk atau kotor dan perbuatan maksiat, baik dirumah, dikantor, maupun dijalan, segeralah berwudlu dan ingat kepada allah. perbanyaklah menggunakan telinga ini untuk mendengarkan hal yang mengajak ke kebaikan selama telinga ini masih bisa dipergunakan dengan baik.
Mengapa Membasuh kaki …
Allah maksudkan agar kaki kita senantiasa terjaga
Tidak melangkah ke tempat yang maksiat
melainkan ke tempat-tempat yang Allah sukai.
jika kaki ini masih berat melangkah ke pengajian, taklim & masjid..
Maka sudah benarkah wudhu kita selama ini?…
Waallahua’lam bishowab

Tidak ada komentar:

Posting Komentar